Green Milestones

Untuk informasi lebih lanjut mengenai perencanaan silahkan hubungi sekarang

Greenwall Project Summary

Untuk informasi lebih lanjut mengenai perencanaan silahkan hubungi sekarang

Company Profile

Download Company Profile Vertical Garden Godongijo

Vertical Garden Godongijo

Vertical Garden Godongijo atau greenwall yang dalam bahasa Indonesianya taman vertikal merupakan taman dinding, tersusun sedemikian rupa di lahan vertikal. Sangat berbeda dengan taman konvensional berlahan horizontal. Vertical Garden membantu penyelesaian masalah penghijauan pada area berlahan luas terbatas.

Maraknya pembangunan saat ini di seluruh kota besar dan kecil, hingga banyak bermunculan gedung pencakar langit dan ”hutan”  beton berupa pusat perbelanjaan, pabrik dan industri yang tidak lagi ramah lingkungan, serta pertumbuhan sarana transportasi yang signifikan terhadap penurunan kualitas lingkungan hidup. Sulitnya mencari udara sejuk dan segar, sekarang ini menjadi salah satu solusi seseorang untuk membuat penghijauan dilingkungannya, demi mendapatkan kenyamanan mendapat udara segar.

Kekuatan Utama

Kekuatan utama PT Godong Ijo Asri terletak pada stok/ketersediaan tanaman hidup di atas lahan seluas 2,8 hektar. Sementara lahan seluas 8.000 meter persegi diantaranya, kami gunakan sebagai ”Green House” yang mampu menampung sekitar 400.000 tanaman. Dengan adanya green house yang terletak di dalam lingkungan Godongijo didukung tenaga kerja yang terampil, maka kami pun mampu menjaga kualitas tanaman yang diperuntukkan bagi klien/konsumen pecinta tanaman. Hampir seluruh tanaman yang diproduksi adalah hasil budidaya dari green house Godongijo.

PT Godong Ijo Asri

Sebagai salah satu pelopor Vertical Garden No 1 di Indonesia, tercatat Godongijo sebagai pengembang dan kontraktor Vertical Garden dengan hasil karya yang telah tersebar di berbagai daerah di Indonesia. Luasan  Vertical Garden yang telah dibangun sekitar 8.000 meter persegi dan makin bertambah. Di atas lahan seluas 2,8 hektar, sejak tahun 2008 Godongijo memiliki divisi Vertical Garden.

Vertical Garden dari Godongijo pun dapat melakukan survei, desain lanskap, rekomendasi taman dan tanaman, pembuatan Vertical Garden termasuk pengairan dengan menggunakan  teknologi ”drip irigasi”. Serta aplikasi pemupukan  secara otomatik dengan fertilizer injector dan dilengkapi dengan timer serta solenoid valve. Semua itu untuk skala rumah tempat tinggal, gedung perkantoran, baik untuk indoor greenwall maupun outdoor greenwall.